Bubarkan HTI, DPR Nilai Pemerintah Kekanak-kanakkan






Umatuna.com, MAKASSAR - Sikap pemerintah membubarkan Hizbut Tahrir Indonesia (HTI) dinilai terlalu berlebihan dan kekanak-kanakkan. Penilaian ini disampaikan Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah usai salat Jumat di Kantor Gubernur Sulawesi Selatan.

Fahri Hamzah mengatakan, langkah pemerintah membubarkan HTI  terlalu berlebihan atau kekanak-kanakkan dan terkesan melawan rakyatnya sendiri. Seharusnya pemerintah memiliki pemikiran yang luas dan tidak sepihak dalam membubarkan organisasi masyarakat seperti HTI

Menurut Fahri, pemerintah jangan terkesan melawan rakyat sendiri, sehingga menghiraukan mekanisme seperti melakukan diskusi terlebih dahulu. "Pemerintah tidak perlu takut dengan kebebasan yang terus berkembang. Akan tetapi harus memiliki jiwa yang besar dalam menghadapi masyarakat di zaman demokrasi saat ini," ujar Fahri, Jumat, 12 Mei 2017 kemarin. (sindonews) [Ummatuna/Apikepol]

Banner iklan disini
loading...

Subscribe to receive free email updates: