Viral ! [Video] Polisi Bantu Ibu Melahirkan di Pinggir Tol Cipali






  Yes  Muslim  - Aksi seorang polisi membantu seorang ibu melahirkan di pinggir tol Cipali menjadi viral di media sosial. Dalam video itu, polisi berpangkat Ajun Komisaris Polisi (AKP) tampak sigap menolong seorang ibu yang melahirkan.
Ibu yang melahirkan itu diketahui bernama Sukiati (43). Ia melahirkan di pinggir jalan Cipali KM 82 saat akan kembali ke Jakarta, Sabtu (1/7/2017) sekitar pukul 10.40 WIB.
Setelah si bayi lahir, polisi yang ternyata Kasat Lantas Polres Purwakarta, AKP Arman Sahti menggulung lengan baju dinasnya, kemudian menggendong si bayi. Bayi tersebut dimasukkan ke dalam mobil polisi, lalu dibawa ke rumah sakit.
Sesampainya di depan rumah sakit, AKP Arman menggendong bayi tersebut turun dari mobil. Dia berlari-lari kecail masuk ke dalam ruang perawatan.
“Cepat, cepat, ibunya melahirkan di atas mobil. Ini bayinya, cepat, cepat (ditangani),” pinta AKP Arman kepada perawat.
AKP Arman mengatakan, kejadian bermula ketika dirinya sedang melakukan patroli memantau arus lalu lintas di Tol Cipali. Ia kemudian melihat bus Kiaramas yang berhenti di pinggir jalan dan melihat Sukiati hendak melahirkan.



AKP Arman lantas meminta bantuan dari penumpang perempuan untuk membantu persalinan Sukiati. Setelah itu, Sukiati bersama bayi yang dilahirkannya dibawa ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan medis lanjutan.
“Bayi dan ibunya dievakuasi keluar tol menggunakan kendaraan dinas Lantas ke rumah sakit Siloam Purwakarta,” tandas AKP Arman.
Berikut video aksi AKP Arman membantu proses persalinan di pinggir Tol Cipali.
Silahkan Berkomentar




Terima Kasih sudah membaca, Jika artikel ini bermanfaat, Yuk bagikan ke orang terdekatmu. Sekaligus LIKE fanspage kami juga untuk mengetahui informasi menarik lainnya  @Tahukah.Anda.News

republished by Yes Muslim - Portal Muslim Terupdate !





[Yess/Apikepol]

“Jika engkau punya teman – yang selalu membantumu dalam rangka ketaatan kepada Allah- maka peganglah erat-erat dia, jangan pernah kau lepaskannya. Karena mencari teman -‘baik’ itu susah, tetapi melepaskannya sangat mudah sekali” [Imam Syafi'i] Viral ! [Video] Polisi Bantu Ibu Melahirkan di Pinggir Tol Cipali YES MUSLIM

Membicarakan Nikmat Allah termasuk Syukur Nikmat sedangkan melupakan/mengingkarinya merupakan kufur Nikmat (HR. Ahmad)

Banner iklan disini
loading...

Subscribe to receive free email updates: