10 Juta Nahdliyin Bakal Kumpul di Jakarta, Ini Agendanya
GELORA.CO - Sebanyak 10 juta warga Nahdliyin diperkirakan bakal kumpul di Jakarta.
Mereka akan menghadiri hajatan besar pada 23 Maret 2019 yang digelar Rais Aam Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) KH Miftachul Akhyar.
Acara tersebut juga rencananya akan dihadiri putra cawapres Kiai Ma’ruf Amin, yakni Ahmad Syauqi Ma’ruf Amin.
Pria yang akrab disapa Gus Oqi ini lantas menjelaskan jika berkumpulnya warga NU itu untuk tujuan kebaikan yakni melaksanakan istighotsah.
Istighotsah sendiri merupakan tradisi warga Nahdliyin, dalam bentuk doa bersama. Sebagai ungkapan rasa syukur sekaligus pengharapan kepada Allah agar para jamaah istighotsah senantiasa mendapat perlindungan dan bimbingan Allah SWT.
“Ini kegiatan positif. Apalagi yang menyelenggarakan NU. Pasti menyejukan,” ujarnya dilansir JawaPos.com.
Lebih lanjut, Gus Oqi mengatakan, istighotsah kubro itu dihelat untuk memperingati hari lahir NU (versi hijriah) ke-93.
Menurutnya, kegiatan itu menjadi bukti komitmen kebangsaan NU untuk senantiasa mendoakan bangsa dan negara ini.
“Perintah Kiai Miftah sebagai Rais Aam PBNU ini, perlu dipersiapkan bersama. Insyaallah ini akan jadi kado menjelang 1 Abad NU,” paparnya.[psid]