Anies: Kedepan tak Boleh Lagi Gusur-menggusur di Jakarta








Gubernur DKI Jakarta terpilih Anies Rasyid Baswedan menegaskan kemenangan pada Pilgub lalu merupakan kemenangan kecil. Dia mengatakan kemenangan yang lebih besar adalah terlaksananya janji-janji dan program yang telah dicanangkan.
“Dan saya sampaikan kepada semua kemenangan ini warga Jakarta. Maka kemenangan kemarin adalah kemenangan kecil, kemenangan besarnya adalah terlaksananya janji-janji, terlaksananya program-program,” kata Anies saat menghadiri acara tasyakuran bersama warga, di Stadiun Tugu, Jl Pegangsaan Dua, Jakarta Utara, Minggu (21/5/2017).
Anies mengungkapkan akan melunasi semua janji-janji kampanye. Karena itu, dia pun meminta doa dari masyarakat untuk diberikan kesalamatan dalam perjalanan lima tahun ke depan.”Acara ini sekaligus selametan supaya lima tahun menjadi perjalanan yang selamat,” ungkapnya.
Seperti yang telah dia sampaikan sebelumnya, Anies juga berjanji bahwa sumber daya yang ada di Jakarta ini harus digunakan sebesar-besarnya untuk warga. Sumber daya jangan hanya dinikmati oleh sekelompok orang.”Insya Allah kita ingin agar semua anggaran, semua sumber daya dimanfaatkan sebesar-besarnya oleh warga Jakarta,” tuturnya.
Dia pun menyampaikan bahwa ke depan tidak boleh ada lagi gusur-menggusur. Pendekatan yang berbeda akan dilakukan oleh dia dan Sandiaga.”Kemenangan kemarin adalah bukan kemenangan Anies-Sandi tapi yang menang adalah warga Jakarta, karena itu kemenangan ini harus berwujud, kemarin kita bicara, kita cukup gusur-menggusur,” pungkasnya.





[M.Bersatu/apik.apikepol.com]

“Jika engkau punya teman – yang selalu membantumu dalam rangka ketaatan kepada Allah- maka peganglah erat-erat dia, jangan pernah kau lepaskannya. Karena mencari teman -‘baik’ itu susah, tetapi melepaskannya sangat mudah sekali” [Imam Syafi'i]

Banner iklan disini
loading...

Subscribe to receive free email updates: