Tampilkan Ibu Berjilbab dan 2 Anak Muslim, Iklan KB di Baliho ini Dikritik Netizien






Umatuna.com - Sebuah gambar baliho berisi iklan KB yang diupload oleh seorang netizen bernama Harysa Law tengah jadi pembicaraan banyak orang.

Iklan dari baliho itu berisikan himbauan untuk cukup hanya punya 2 anak saja agar menjadi keluarga bahagia dan sejahtera.

Namun yang menarik bahwa sembari berslogan banyak anak banyak masalah, baliho itu juga menggunakan gambar seorang ibu berjilban dan dua anak lucu, satu muslim dan satu lagi muslimah. Iklan ini dinilai oleh banyak netizien telah mendeskriditkan islam.

"Gambarnya terlalu berlawanan dan mendiskriditkan ajaran Islam yg memperbolehkan bnyk anak, sy mohon dgn hormat kpd dinas terkait segera menurunkan gambar tersebut sblm ad gerakan pencopotan paksa & sy meminta Badan KB & PP Kab Madiun untk meminta maaf secara terbuka di mass media klo tdk sy akan melaporkan kepolisi dgn pasal penistaan agama," tulis Harsya dalam status Facebooknya, 5/7/17.

Dalam keterangan Facebook, status dan gambar Harsya diupload di Kantor Aida Trans Pasar Hewan Dolopo.

Beragam tanggapan dari netizen bermunculan.

"Menyesatkan, mestinya bisa dengan slogan lebih baik," tulis Akhmad Fauzi berkomentar.

"Parah nih balliho," tulis Minten Ayu Larassati.

Hingga berita ini diturunkan, postingan Harsya Law sudah dibagikan lebih dari 200 pengguna Facebook. (galih/umatuna.com)

[Ummatuna/Apikepol]

Banner iklan disini
loading...

Subscribe to receive free email updates: